Archive | October, 2011

peran keluarga dalam pembentukan kepribadian anak

27 Oct

APA PERAN KELUARGA DALAM PEMBENTUKAN KEPRIBADIAN ANAK ?

Peran keluarga dalam perkembangan kepribadian anak sangatlah penting. Peran keluarga sangatlah penting karena keluarga lah yang akan mengajarkan semua hal. Mulai dari agama, perilaku dan lain-lain. Dalam hala agama anaka akan diajarkan oleh orang tua bahwa  diatas semua yang ada di dunia ini, ada suatu Ketuhanan, yang berkuasa atas alam semesta dan segala isinya. Agama penting untuk diajarkan kepada seorang anak agar pada saat dia dewasa, dia mengerti nilai moril yang ada di dalam agama. Agar anak itu paham bahwa seindependennya pun dia dalam lingkungan sosialnya, dia tidak dapat mengesampingkan orang lain yang mungkin mempunyai hak dan kewajiban yang sama dengan dirinya. Hal ini penting mengingat kualitas kehidupan beragama di dalam negeri sudah berdegradasi secara drastis dalam 10 tahun terakhir.

Keluarga juga berperan penting dalam kehidupan social anak. Orang tua harus mengajarkan tata perilaku yang baik kepada sang anak. Jika orang tua dapat mengajarkan dengan baik, otomatis sang anak akan mudah dalam bergaul. Jika orang tua tidak mengajarkan dengan benar kepada sang anak, alhasil sang anak akan sulit untuk bergaul. Sang anak akan menjadi pribadi yang penyendiri dikarenakan tidak bisa bergaul. Jika pribadi sang anak menjadi penyindiri, sang anak akan sangat sulit diajak berkomunikasi. Penanaman semua jenis pembentuk kepribadian kepada anak harus dilandasi oleh rasa cinta dan kasih sayang. Kondisi keluarga yang berantakan mungkin saja mempengaruhi kondisi mental seorang anak. Anak bisa menjadi minder, kurang ekspresif, dan sukar menyampaikan pendapat. Berbeda dengan anak yang menerima perhatian dan rasa kasih sayang dimana keluarga itu menjadi keluarga yang dinamis. Anak akan cenderung menjadi pintar, percaya diri, ekspresif, dan mudah untuk berinteraksi dengan orang di luar keluarganya.

pemerataan dan kualitas penduduk d indonesia

27 Oct

PEMERATAAN PENDUDUK DAN KUALITASNYA

Pemerataan penduduk :

Pemerataan penduduk di Indonesia sangatlah tidak merata. Ada beberapa daerah yang terlalu padat penduduknya seperti Jakarta. Besarnya sumber daya manusia Indonesia dapat di lihat dari jumlah penduduk yang ada. Jumlah penduduk di Indonesia berada pada urutan keempatterbesar setelah Cina, India, dan Amerika Serikat. Kepadatan penduduk merupakan perbandingan jumlahpenduduk terhadap luas wilayah yang dihuni. Ukuran yang digunakan biasanya adalah jumlsh penduduk setiap satu km2atau setiap1mil2 permasalahan dalam kepadatanpenduduk adalah persebarannya yang tidak merata. Kondisi demikian menimbulkan banyakpermasalahan, misalnya pengangguran, kemiskinan, kriminalitas, pemukiman kumuh dsb.

Kualitas penduduk : 

penduduk dari desa kekota, pemerintah mengupayakan berbagai program berupapemerataan pembangunan hingga ke pelosok, perbaikan sarana dan prasaranapedesaan, dan pemberdayaan ekonomi di pedesaan.

Permasalahan Kualitas Penduduk di Indonesia

Tingkat Kesehatan : Kondisi kesehatan di Indonesia masih belum ada kemajuan. Dibandingkandengan Negara yang lain Indonesia masih tertinggal jauh. Kondisi demikian terjadi karenamasih rendahnya pelayanan kesehatan. Pelayanan kesehatan yang ada masih belummemenuhi kebutuhan seluruh penduduk.

Tingkat pendidikan : Merupakan modal pembangunan yang penting disamping kesehatan.Kemajuan pendidikan di Indonesia dapat dilihat dari lama sekolah dan tingkat melek huruf penduduk.

Lama Sekolah: lama sekolah seseorang dapat menunjukan tingkat pendidikannya. Lamasekolah penduduk Indonesia masih tergolong rendah. Artinya, tingkat pendidikanmasyarakat Indonesia rata-rata masih berada pada taraf pendidikan dasar.

Tingkat melek huruf : seseorang dikatakan melek huruf jika orang tersebut dapatmembaca atau tidak buta huruf. Kemajuan tingkat melek huruf di Indonesia tergolongpesat.

Tingkat Pendapatan per Kapita

(Percapita Income=PcI) : adalah rata-rata pendapatanpenduduk suatu Negara dalam satu tahun. Pendapatan perkapita secara umummenggambarkan kemakmuran suatu Negara

masalah-masalah sosial dan solusinya

27 Oct

MENGIDENTIFIKASI MASALAH-MASALAH SOSIAL

Di Indonesia sangat banyak masalah-masalah social sperti, kemiskinan, sampah, pengangguran dll. Penganguran adalah masalah social yang paling banyak karena setiap tahunnya selalu saja bertambah. Akibat dari pengangguran ini banyak orang mengambil cara dengan mengemis di jalan. Tidak hanya orang dewasa saja terkadang anak kecil atau bahkan anak bayi sekali pun menjadi pengemis. Belum lagi masalah pengemis selesai masalah social lain seperti menumpuknya sampah di mana-mana menjadi masalah yang sulit di atasi. Kemiskinan pun setiap tahun selalu saja bertambah.
Untuk mengatasinya, yang paling diperlukan adalah kesadaran dari diri kita sendiri. Jika tiap orang memiliki kesadaran sosial, maka masalah sosial dapat dikurangi hingga seminim mungkin.
Tentunya hal itu belum cukup, kita harus menghimbau orang lain agar peduli pada masalah sosial yang sudah terjadi dimana-mana. Tidak cukup hanya dengan himbauan berupa teori, namun juga praktek, misalnya saja dengan memberikan penyuluhan narkoba di sekolah-sekolah sebagai wujud kepedulian terhadap masalah sosial yang berkaitan dengan narkotika.

Walaupun pada awalnya hanya sedikit orang yang peduli, namun jika dilakukan terus-menerus, perlahan tapi pasti, akan menghasilkan sesuatu yang positif. Hal-hal itu harus dimulai dari diri kita sendiri dan dari lingkungan sekitar kita, contohnya menanam pohon untuk masalah global warming. Orang-orang akan bertanya dan kita harus menjelaskan tentang masalah itu sehingga mereka juga akan tertarik untuk mengatasi masalah tersebut.

Jadi, kita semua harus bekerja sama dalam mengatasi masalah sosial yang sudah menjadi sorotan dunia internasional ini. Dengan bersama, masalah akan lebih cepat selesai. Apalagi dengan disertai prakek-praktek yang nyata, akan semakin banyak orang sadar akan kehidupan sosial ini

Hello world!

27 Oct

Welcome to WordPress.com. After you read this, you should delete and write your own post, with a new title above. Or hit Add New on the left (of the admin dashboard) to start a fresh post.

Here are some suggestions for your first post.

  1. You can find new ideas for what to blog about by reading the Daily Post.
  2. Add PressThis to your browser. It creates a new blog post for you about any interesting  page you read on the web.
  3. Make some changes to this page, and then hit preview on the right. You can always preview any post or edit it before you share it to the world.